IPOL.ID- Bayern Munchen merupakan contoh nyata bagaimana klub besar di Eropa dikelola dengan baik, terlebih di dalam jajaran internal klub juga mereka punya mantan-mantan pemain yang bekerja dengan baik di sana.
Bayern bukan satu-satunya. Ada juga Paolo Maldini di AC Milan, Edu di Arsenal, dan Edwin van der Sar di Ajax Amsterdam. Pengetahuan mereka sebagai mantan pemain profesional bermanfaat dalam menjalankan peran masing-masing.
Bagi fans melihat mantan pemain apalagi pemain itu berstatus legenda kembali ke klub merupakan suatu kepuasan, sayang itu tak berlaku di Manchester United baru ini kepada sang legenda, Eric Cantona yang juga dijuluki King Eric.
Man United selalu membuka kesempatan eks pemain kembali ke klub dan itu sudah terbukti dengan Ole Gunnar Solskjaer, Darren Fletcher, Ryan Giggs, Nicky Butt, dan Michael Carrick. Tetapi itu tak terjadi kepada Eric Cantona.
Kepada The Athletic, Cantona menuturkan fakta menarik ketika ia memberikan penawaran untuk kembali ke Man United, klub yang dibelanya pada medio 1992-1997, tapi pada akhirnya ditolak karena tak diinginkan klub.