IPOL.ID-Duel besar tersaji di pekan tujuh Serie A 2022-2023. Juara bertahan Serie A, AC Milan, akan menjamu Napoli di San Siro, Senin (19/09) pukul 01.45 dini hari WIB. Kedua tim sedang ada dalam momentum bagus.
Napoli – sama seperti Milan – belum pernah kalah di Serie A sejauh ini dengan raihan 14 poin. Perbedaan ada di selisih gol (Napoli 9 dan Milan 6) serta jumlah gol Napoli yang lebih banyak (13) ketimbang Milan (12).
Pertahanan Napoli juga lebih kuat dengan hanya baru kebobolan empat gol. Statistik mencatatkan apabila Il Partenopei – julukan Napoli – sudah mencatatkan enam clean sheets pada sembilan laga Serie A terakhir, dengan tingkat kebobolan gol 0,4 gol per laga.
Napoli akan jadi ujian besar bagi Milan yang juga punya catatan bagus, berupa rekor unbeaten (tak terkalahkan) pada 22 laga terakhir mereka di Serie A (15 kali menang dan tujuh ikali imbang). Itu jadi yang terpanjang sejak 27 laga beruntun pada Januari 2021.
Stefano Pioli akan mencoba mencari solusi dengan absennya empat penyerang sekaligus, yakni Divock Origi, Ante Rebic, dan Zlatan Ibrahimovic karena cedera dan Rafael Leao karena sanksi akumulasi kartu.