IPOL.ID – Warga Kampung Pulo, Jatinegara, Jakarta Timur, dihebohkan dengan adanya temuan mayat di aliran Sungai Ciliwung. Mengetahui adanya jasad yang mengapung di sungai, sontak seorang warga menceburkan diri melakukan evakuasi, Kamis (8/9) sore.
Setelah sebelumnya mayat tersebut mengapung terbawa arus aliran deras Sungai Ciliwung. Aksi heroik warga bernama Sarop melakukan evakuasi mayat tersebut dilakukan di tengah derasnya aliran Sungai Ciliwung. Sarop nekat menerjang kuatnya arus air saat evakuasi mayat hingga membawanya ke bantaran sungai.
Meski sempat kesulitan, Sarop meraih kepala mayat tersebut. Namun saat ditemukan kondisi korban memang sudah membiru. Barulah diketahui jika mayat itu tidak terdapat identitasnya dan berjenis kelamin laki-laki.
“Tadi banyak warga yang bilang katanya ada orang hanyut, saya ke situ berenang dan langsung palanya kelihatan saya seret dari air dan perahu warga udah nungguin terus saya angkat korbannya laki-laki nggak ada luka-luka, saya nggak tahu masih muda apa ya,” kata Sarop, Kamis (8/9).