Terlebih Sandi dapat mendongkrak pertumbuhan di sektor Pariwisata dan dirasakan sudah sangat signifikan, dan berkembang pesat. “Kita juga harus melihat bahwa sumber pertumbuhan ekonomi kedepan didominasi oleh sektor ICT (Information, Communication, Technology) dan ekonomi kreatif,” tuturnya.
Dari sisi ini, dia melihat, konteks pariwisata dan ekonomi kreatif yang dikerjakan Sandiaga sesuai dengan pattern dan atau sumber pertumbuhan ekonomi baru kedepan sangat relevan. “Jika melihat pada 3 pertumbuhan ekonomi selama 2-3 tahun terakhir pada sektor pertanian, kesehatan dan ICT”.
Sektor ICT adalah platform atau ekosistem yang membuat sumber perekonomian yang baru, salah satunya ekonomi kreatif. Salah satu karakter lain yang dapat membantu sektor lainnya untuk tumbuh.
Lebih lanjut ketika ditanyakan bagaimana dengan persoalan utang Indonesia yang membengkak?
Fithra mengatakan, hal ini sudah menjadi sub pekerjaan Pemerintah sekarang ini agar dapat mengurangi utang yang membengkak itu. Salah satunya adalah dengan menarik subsidi.