IPOL.ID – Hari ini, sejumlah wilayah di Tanah Air diramalkan di hujan lebat petir disertai angin kencang. Cuaca tak bersahabat itu berdasarkan peringatan dini yang dirilis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).
“Peringatan dini, prakiraan hujan lebat disertai kilat dan angin kencang berpotensi terjadi di sejumlah wilayah DI Indonesia,” kata BMKG di laman resminya, Sabtu (17/9).
Potensi hujan lebat disertai kilat dan angin kencang diperingatkan untuk masyarakat di Provinsi Aceh, Bangka Belitung, Bengkulu, Jambi, Lampung, Riau, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat.
Hal yang sama berpotensi melanda wilayah Provinsi Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat.
BMKG menjelaskan, sirkulasi Siklonik terpantau di Samudera Hindia barat Sumatera Barat-Bengkulu dan di Australia bagian utara yang membentuk daerah konvergensi yang memanjang di Samudra Hindia barat Banten-Bengkulu dan di Australia bagian utara.