Bahkan Garuda Nusantara bisa menambah pundi gol di menit ke-29. Kerja sama satu dua antara Kafiatur Risky dengan Arkhan Kaka, diakhiri terobosan Kafiatur membelah pertahanan UEA.
Kaka yang tinggal berhadapan dengan kiper tinggal mensontek bola dengan kaki luar. Skor 2-0 untuk Indonesia. Gol kedua membuat UEA U-16 tersengat.
Gol balasan dicerak UEA U-16 pada menit ke-31. Waleed Mallalla dengan ciamik melewati beberapa pemain belakang Indonesia sebelum menceploskan si kulit bundar ke gawang Andrika.
Skor menjadi 2-1. Fatalnya, Indonesia U-16 kembali kecolongan melalui permainan individu pemain tamu. Pada menit ke-39, UEA menyeimbangkan skor menjadi 2-2 melalui aksi Ghaith Abdalla.
Skor sama kuat 2-2 bertajan hingga waktu istirahat babak pertama.
Masuk babak kedua, kedua tim tetap bermain menyerang. Baik Indonesia U-16 dan UEA U-16 silih berganti menyerang untuk menambah gol lagi. Meski bermain terbuka, kedua tim masih belum bisa menambah gol.
Indonesia U-16 bisa mengubah kedudukan pada menit ke-53. Tendangan Kaka berhasil membuat penjaaga gawang UEA memungut bola dari jalanya.