IPOL.ID – Kontes Bacan Rock Show Part III bertema “Kontes Batu Bacan Pengembangan dan Pengelolaan Kemitraan dan Kerjasama Ekonomi Kreatif”, digelar di Pasar Rawa Bening, Jatinegara, Jakarta Timur, Minggu (30/10) siang. Sehingga diharapkan kedepan dapat mendongkrak perekonomian di kawasan Urban Tourism.
Jumlah peserta dalam kegiatan “Kontes Batu Bacan Tingkat Nasional Dalam Memperingati Hari Sumpah Pemuda,” yang mengikuti kontes Bacan Rock Show Part III tersebut, ada sebanyak 175 peserta sama dengan jumlah batu bacannya.
Para peserta tak hanya berasal dari DKI Jakarta saja namun juga diikuti peserta dari Bandung, Jawa Barat, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, dan Jawa Tengah serta Surabaya, Jawa Timur.
Kepala Divisi Regional 2 Perumda Pasar Jaya, Nurman Adi Permana mengatakan, jadi intinya kegiatan ini satu bentuk kolaborasi antara Perumda Pasar Jaya dengan Sudin Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Jakarta Timur. Seperti diketahui selama masa pandemi pedagang non pangan berdampak pada pendapatan mereka, selama pandemi 2 tahun lalu banyak pedagang tak boleh aktif berdagang.