Fidyah menjelaskan, kegiatan Job Fair Tahap 2, telah dilaksanakan pada 30 sampai 1 Agustus 2022 lalu di lokasi yang sama, berhasil menjaring 6.397 berkas. Rinciannya, pelamar kerja yang dipanggil interview sebanyak 2.568 pelamar, hadir dalam interview 1.644 pelamar, tidak hadir interview 763 pelamar, dan yang diterima 630 orang.
“Pada kegiatan tersebut terdapat bazar Jakpreneur yang diikuti oleh pelaku usaha binaan Sudin Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi Kota Jakarta Selatan. Total ada 10 pelaku usaha dari Jaksel yang bergerak di makanan dan minuman,” tukasnya.
Jika dilihat secara menyeluruh, perbaikan ekonomi yang terus terjadi berperan penting dalam mengurangi angka pengangguran di DKI Jakarta. (Joesvicar Iqbal)