Telkom menangkap amanat tersebut sebagai motivasi bagi perusahaan untuk mengakselerasi langkah transformasi dan menjadi lokomotif penggerak digitalisasi Indonesia. Telkom melihat potensi digital tersebut sebagai sebuah peluang besar untuk terus mendukung pemerataan serta peningkatan kualitas digitalisasi yang tengah terjadi. Membangun infrastruktur telekomunikasi yang kuat dan kompetitif tidak hanya semata-mata untuk memenuhi permintaan pasar dan konsumen yang semakin membutuhkan konektivitas dan mobilitas yang tinggi, tetapi lebih luas daripada itu yakni sebagai upaya untuk memperkuat integritas Indonesia sebagai sebuah negara. Karena Telkom meyakini bahwa digitalisasi dapat membawa Indonesia untuk melompat atau leapfrog sehingga mampu sejajar dengan negara maju lainnya.
Telkom berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam mendukung terwujudnya Indonesia yang merdeka dan berdaulat secara digital. Untuk mencapai kedaulatan digital tersebut, setidaknya ada tiga ranah yang harus diciptakan yaitu lingkungan, masyarakat, dan ekonomi digital. Telkom fokus menggarap kompetensi dan kapabilitasnya di bisnis digital dengan melalui tiga pilar utama, yakni digital connectivity, digital platform, dan digital services.