“Pada saat itu pegawai koperasi simpan pinjam ini tertarik mengingat lokasi rumah punya NJOP yang tinggi. Sedangkan pembayaran simpan pinjam ini maksimal 50 persen dari NJOP,” kata Hengki saat konferensi pers, Senin 21 November 2022 . Pegawai Koperasi dibuat kaget akan bau yang menyengat.
Pegawai Koperasi Simpan Pinjam tersebut, lanjut Hengki, dipersilakan masuk oleh Budyanto Gunawan yang merupakan salah satu korban. Pegawai kemudian dikagetkan bau menyengat ketika membuka gerbang rumah. “Begitu buka gerbang, terasa bau busuk luar biasa pada 13 mei. Ditanya ke pihak rumah, terus dijawab ini got yang lupa dikasih zat,” kata Hengki. Polisi ungkap beberapa temuan
Sebelumnya diberitakan, Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya mengungkap beberapa temuan baru terkait tewasnya satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat. Rumah tersebut ternyata akan dijual melalui mediator jual rumah.
Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki Haryadi, mengatakan rumah tersebut akan dijual seharga Rp1,2 miliar. Hengki mengatakan, korban bernama Budiyanto adalah pihak yang menghubungi mediator jual beli rumah. Hal tersebut diungkap melalui rekam jejak digital dari tiga orang saksi penting.