Maroko saya prediksi akan menang 2-1 atas Kroasia. Begitu juga jika laga harus berakhir dengan drama adu penalti.
Setelah sama-sama gagal lolos ke Final Piala Dunia, Maroko sepertinya masih punya gairah yang lebih tinggi dibanding Kroasia dalam hal perebutan posisi ketiga. Hal ini yang bakal jadi pembeda.
Dalam duel lawan Prancis, Maroko sejatinya menunjukkan alur serangan yang apik. Sayangnya penyelesaian akhir mereka tidak bagus.
Bila hal tersebut diperbaiki, Maroko bisa mengakhiri pertandingan dengan kemenangan selisih satu gol.
Dua tim kuda hitam yaitu Kroasia dan Maroko yang sukses membuat kejutan di Piala Dunia 2022 akan bertarung di perebutan peringkat ketiga.
Kroasia masih akan mengandalkan kekuatan di lini tengah. Sedangkan Maroko punya kekuatan dalam pertahanan dan serangan balik cepat serta tajam.
Saya memprediksi Maroko akan mengakhiri perjalanan ajaib di Piala Dunia 2022 dengan finis di podium ketiga. Prediksi skor Kroasia vs Maroko saya pegang Singa Atlas menang 1-0. (bam)