Head of Creatif, Digital and Communication NOC Indonesia, Aang Sunadji menuturkan, media gathering ini bukan hanya bentuk apreasiasi dukungan tetapi membuat media merasa semakin dekat dengan NOC Indonesia. “Tak hanya kami, rekan rekan media bakal sibuk menuliskan berita baik soal olahraga nasional,” jelas Aang.
Menurut Aang, prestasi olahraga Indonesia bisa dikenal dunia tak lepas dari kontribusi insan pers di tanah air. “Rekan-rekan pers menjadi penulis nama baik olahraga Indonesia di mata dunia,” ucap Aang.
Sementara itu, Deputi III Kementerian Pemuda dan Olahraga Raden Isnanta menuturkan, Olimpiade Paris 2024 jadi target Indonesia yang mesti diraih. “Kami fokus ke single event untuk pengumpulan point. Semua untuk memprioritaskan untuk dapat tiket ke olimpiade,” jelas Raden.
Sekedar informasi, di tahun 2023 sejumlah event dan multievent olahraga internasional yang bakal diikuti Indonesia. Yakni SEA Games Kamboja, ANOC World Beach Game, ANOC General Assembly, Asian Games Huangzhou, Tiongkok, dan Asian Indoor and Martial Arts Games (AIMAG) Bangkok, Thailand.