IPOL.ID – Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono mendatangi Kantor Lurah Penjaringan, Jakarta Utara untuk memastikan layanan perizinan itu mudah.
Dia melakukan peninjauan layanan PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu) dan Dukcapil (Kependudukan dan Pencatatan Sipil) setempat yang diberikan kepada masyarakat sekitar.
“Saya akan terus memeriksa dan memastikan kinerja, efektivitas, dan efisiensi di Kelurahan maupun Kecamatan pada semua wilayah, sebagai ujung tombak pelayanan publik Pemprov DKI Jakarta,” ujar Heru di lokasi, Jum’at (30/12/2022).
Diketahui, kelurahan merupakan ujung tombak/garda terdepan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Daerah (Provinsi/Kabupaten/Kota) dalam melaksanakan pelayanan publik kepada masyarakat. Oleh sebab itu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terus berkomitmen melakukan optimalisasi pelayanan publik yang mengedepankan profesionalisme kerja dalam rangka mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih.
“Terima kasih atas dedikasi kinerja yang baik. Saya berharap terus tingkatkan kualitas pelayanan, hadirkan pula inovasi dan kreativitas dalam pelayanan publik yang prima, yang tentunya harus berorientasi pada kepuasan masyarakat di seluruh wilayah Jakarta,” ucapnya.