IPOL.ID – Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) merilis sejumlah sekolah terbaik di Jakarta. LTMPT membuat peringkat sekolah itu berdasarkan rerata nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2022.
Dalam penilaian nilai UTBK 2022, LTMPT menghitung rerata dari nilai Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Kompetensi Akademik (TKA) peserta pada setiap sekolah. Apabila peserta mengikuti ujian Campuran, maka TKA diambil dari nilai tertinggi.
Setelah itu, peringkat sekolah diurutkan berdasarkan nilai total tertinggi hingga terendah dan diambil 1.000 sekolah dengan nilai total tertinggi. Dari sekolah di Provinsi DKI Jakarta yang masuk Top 1000 sekolah terbaik LTMPT, SMA Negeri mendominasi.
Berikut daftar 14 sekolah terbaik versi LTMPT, 10 diantaranya dari SMA Negeri dan empat di antaranya adalah sekolah swasta, seperti SMA Labschool Kebayoran, SMA Kanisius Jakarta, dan SMAS Kristen 5 BPK Penabur.
1. SMAN 8 Jakarta, Jakarta Selatan
Peringkat nasional: 5