IPOL.ID- Proliga 2023 tinggal menghitung hari. Tim putri Elektrik PLN siap menyengat di ajang kasta tertinggi bola voli musim 2023 mendatang.
Hal ini dikatakan Muhammad Munif Budiman Ketua Klub Elektrik PLN saat acara launching klub Putri Elektrik PLN di Gedung PLN Pusat di Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (30/12/2022).
“Kami merupakan satu satunya klub Putri yang banyak meraih juara diperhelatan kompetisi Proliga, tercatat sudah enam kali kami meraih gelar juara,” jelasnya.
Untuk itu target kami di musim kompetisi Proliga 2023 kami ingin tampil trengginas , menyengat kepada setiap lawan kami untuk selanjutnya meraih juara,” jelasnya.
Dalam persiapannya, tim yang dilatih Zoya Rajabov asal Azerbaijan, telah merekrut pemain pemain muda yang rata rata berusia 22 tahun dari berbagai klub di Indonesia yakni klub Vita Solo, Kharisma Bandung, TNI AU dan TNI AD.
“Kami memang masih banyak kekurangannya tapi kami siap untuk mengarungi kompetisi ini dengan pemain muda. Kami berharap mereka bisa menunjukkan kehebatannya,” jelas Zoya.