Mayasari menyabet penghargaan Adiwignya sebagai pramudi terbaik kategori bus besar yang diberikan kepada Krisna Saputra yang dinilai terbaik dalam kepatuhan, keandalan non teknis, kinerja keselamatan dan kinerja tanpa fasilitas.
Mayasari juga meraih penilaian tertinggi dalam manajemen pengemudi sehingga membawa pulang penghargaan “The Best Driver Management” di penghujung Tahun 2022.
“Kami bersyukur memiliki performa menyediakan layanan terbaik bagi publik melalui pramudi terbaik dan manejemen pengemudi terbaik dihargai oleh pemerintah DKI Jakarta melalui BUM-nya dan ini menjadi cambuk bagi kami untuk terus meningkatkan kualitas layanan,” ucapnya.
Mayasari mendapat penghargaan “Pioneer” karena merupakan operator pertama yang mengoperasikan unit bus listrik dalam layanan Transjakarta. “Ini salah satu bentuk komitmen Mayasari ikut berpartisipasi membangun transportasi publik berbasis jalan di DKI sekaligus berkontribusi mengimplementasikan pengendalian pencemaran udara,” tutur Zulkifli.
Dia mengatakan, tentunya akan menjadi cambuk bagi pihaknya untuk terus melakukan upaya-upaya peningkatan perbaikan, dan terus memberikan yang terbaik bagi para pengguna jasa angkutan khususnya bus listrik Mayasari.