Sedangkan total penumpang yang menyeberang dari Ketapang ke Gilimanuk mulai dari H-8 hingga hari H tercatat 211.550 orang atau naik 75% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 121.225 orang.
Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 49.967 unit atau naik 46% persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 34.172 unit.
Selanjutnya, data Posko Gilimanuk pada hari H selama 24 jam tercatat jumlah kapal yang beroperasi sebanyak 27 unit kapal. Adapun realisasi total penumpang mencapai 22.311 orang atau naik 108% persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 10.747 orang.
Total seluruh kendaraan tercatat 5.279 unit yang telah menyeberang dari Gilimanuk ke Ketapang pada H atau naik 62% persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 3.255 unit.
Sedangkan total penumpang yang menyeberang dari Gilimanuk ke Ketapang mulai dari H-8 hingga H tercatat 189.975 orang atau naik 61% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 118.239 orang. Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 46.274 unit atau turun 35% persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 34.281 unit.