IPOL.ID – Taman Mini Indonesia Indah (TMII) telah menyiapkan ruang rekreasi menarik bagi masyarakat Indonesia yang ingin merayakan malam tahun baru selama 24 jam. Untuk itu, pengelola TMII bakal mengantisipasi jika pengunjung membeludak nantinya.
Direktur Utama PT Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur, Prambanan & Ratu Boko (BPRB), Edy Setijono, menyampaikan, meski status pandemi COVID-19 belum dicabut oleh pemerintah. Namun PT TWC memiliki kesadaran dalam menjaga protokol kesehatan (prokes) di Taman Mini Indonesia Indah.
“Di penghujung tahun 2022, pengelola TMII berusaha menampilkan satu ruang rekreasi menarik untuk masyarakat Indonesia, khususnya di Ibu Kota Jakarta untuk bisa dihadiri saat merayakan Tahun Baru 2023,” kata Edy saat press conference Pergantian Malam Tahun Baru di TMII dan Masa Ramai Liburan Tahun Baru 2023 di Destinasi TWC, Rabu (28/12).
Dia mengatakan, pengelola TMII ikut dalam aturan yang disampaikan pemerintah terkait protokol kesehatan saat mengisi liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru). “Sehingga saat kegiatan pergantian malam tahun baru kami tetap menjalankan prokes. Sebagai pengelola destinasi wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko khususnya dalam atraksi yang dihadirkan bersumber pada kebudayaan,” ujar Edy.