Menggunakan chipset MediaTek Dimensity 920 5G, proses manufaktur 6nm yang canggih memberikan kinerja yang lebih baik. Meningkatkan frekuensi CPU meningkatkan kinerja single-core hingga 4 persen. Dikombinasikan dengan GPU Mali-G68 MC4, hal ini meningkatkan frekuensi GPU dan kinerja game hingga 9 persen.
Pengguna juga dapat memotret 35 persen lebih detail dibandingkan generasi chip Dimensity sebelumnya. Smartphone ini juga dibekali RAM terbesar di kelasnya hingga 12GB dan dukungan memori dinamis hingga 12GB yang mampu menjalankan 26 aplikasi sekaligus di latar belakang, dipadukan dengan penyimpanan internal hingga 256GB.
Melengkapi berbagai fitur premium, realme 10 Pro+ 5G dibekali dengan baterai besar 5000mAH dan teknologi 67W SUPERVOOC Charge yang dapat mengisi daya baterai dari 0 hingga 50% hanya dalam waktu 17 menit. Tactile Engine 2.0, Dual Stereo Speakers dengan sertifikasi Hi-Res, dan NFC ikut menjamin pengalaman premium yang lengkap dengan antarmuka realme UI 4.0 baru.
Realme 10 Pro 5G
realme juga menghadirkan Leap Forward Technology melalui realme 10 Pro 5G, smartphone dengan fitur premium untuk anak muda di Indonesia. realme 10 Pro 5G akan memberikan pengalaman baru di kelas menengah, khususnya melalui layar, desain, dan teknologi kamera layaknya smartphone flagship.