Satu menit berselang, Hugo Samir giliran mengobrak-abrik pertahanan Guatemala. Hugo Samir menyisir dari sisi kanan pertahanan Guatemala berhasil mengocek empat pemain bertahan lawan.
Sayangnya, posisi Hugo Samir untuk melepaskan tembakan tertutup oleh barisan pertahanan Guatemala lainnya.
Satu menit kemudian Timnas Indonesia U-20 kembali menekan Guatemala lewat akselerasi Hokky Caraka. Sayangnya, sepakan Hokky Caraka yang sudah mengecoh kiper Guatemala tidak dapat menjadi gol karena tak ada pemain Indonesia yang menyambut atau meneruskan umpan tersebut.
Pada menit ke-74 Hugo Samir dan Ronaldo Kwateh yang baru masuk di awal babak kedua kembali ditarik keluar oleh Shin Tae Yong.
Di menit ke-86, Guatemala sempat memanfaatkan celah di pertahanan Indonesia. Namun sepakan Edy Alexander Palencia masih melenceng.
Di menit ke-90+4 kiper Guatemala melakukan drama kesakitan usai sengaja membenturkan tangannya ke mistar gawang. Sementara di menit ke-90+7 tandukan Alfriyanto Nico juga masih melenceng di sisi kanan gawang Guatemala.