IPOL.ID-Forum Penggerak Kebangsaan Magelang Raya menggelar Giat Ngaji Kebangsaan yang berlangsung di Panggung Nusantara Kampung Dolanan Borobudur Dusun Sodongan Desa Bumiharjo Kec. Borobudur Kab. Magelang, Sabtu (04/032023).
Kegiatan bertema “Stop Politik Identitas, Ancaman Persatuan dan Kesatuan NKRI” yang dihadiri 100 orang lebih itu digelar sebagai sarana pendidikan politik bagi masyarakat luas untuk merekatkan Persatuan dan kesatuan antar anak bangsa.
Selain itu, kegiatan ini juga sebagai upaya membendung dan menghadapi gerakan politik identitas agar tercipta suasana kondusif jelang pemilu 2024.
Katib ‘Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH. Ahmad Said Asrori mengatakan bahwa politik merupakan suatu ikhtiar dalam mencari solusi dalam segala bidang.
“Politik menurut hemat saya adalah suatu ikhtiar untuk mencari jalan keluar dan solusi dalam segala bidang. Oleh karena itu politik dibagi menjadi beberapa bidang. Dalam konteks kita sebagai warga bangsa terdapat politik kebangsaan seperti politik praktis yang dilaksanakan oleh para tokoh negarawan,” kata Ahmad Said Asrori.