Menu paket dalam program Berkah ini merupakan menu pilihan dan favorit dari pelanggan Geprek Bensu.
Geprek Bensu memilih GoFood sebagai platform OFD untuk memasarkan menu eksklusif dari program Berkah. Hal ini tidak lepas dari dukungan GoFood selama ini terhadap pertumbuhan bisnis Geprek Bensu, bahkan dalam melewati tantangan pandemi.
Jordi Onsu menambahkan, berkat dukungan dan berbagai solusi digital dari GoFood, menurutnya, bisnis Geprek Bensu mampu berkembang pesat hingga kini memiliki sekitar 100 gerai dan ratusan karyawan di berbagai wilayah di Indonesia dan bisa bertahan melalui pandemi.
Sementara, Ruben Onsu, Owner of Geprek Bensu menyampaikan antusiasme dan harapannya terhadap program Berkah tersebut.
“Saya sangat senang hadirnya program berbagi dan sedekah yang digarap oleh Geprek Bensu ini, karena kami tidak hanya berbagi kebahagiaan dan rezeki sendirian tetapi kami juga memberikan kesempatan untuk pelanggan setia Geprek Bensu untuk turut serta berbagi dalam inisiatif ini melalui GoFood,” ujar Ruben.