IPOL.ID – Pasca ledakan septik tank, perempuan berinisial EI, 57, warga Kampung Sumur, Kelurahan Klender, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, kini harus menjalani perawatan di RSKD Duren Sawit.
Akibat peristiwa itu, EI mengalami luka bakar di sejumlah bagian tubuh akibat ledakan septik tank rumahnya pada Jumat (3/3) sekitar pukul 07.30 WIB, saat dia hendak masuk ke kamar mandi.
Suami EI, KO, 57, menuturkan, berdasar informasi sementara yang diterima pihak keluarga, istrinya menderita luka bakar sekitar 50 persen akibat ledakan septik tank tersebut.
“Luka bakar di tangan, badan, sekitar 50 persen,” ujar KO pada wartawan di Duren Sawit, Jumat (3/3).
Belum diketahui pasti penyebab kejadian, namun berdasar hasil pemeriksaan awal jajaran Damkar Jakarta Timur diduga ledakan tersebut akibat masalah pembuangan gas septik tank.
Imbas ledakan tersebut, closet jongkok kamar mandi rumah KO terangkat dari coran, sejumlah bagian plafon mengalami kerusakan, dan lantai kamar mandi retak ringan.
“Seperti bom saja, (suara) dum begitu. Kerusakan plafon, lantai,” kata KO.