IPOL.ID – Belakangan ini aksi pencurian semakin meresahkan warga. Seperti halnya kejadian komplotan pencuri berbekal senjata api beraksi di Jalan Bina Marga, Kelurahan/Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Senin (13/3) sekitar pukul 11.59 WIB.
Dalam aksinya, pelaku diduga menodongkan senjata api jenis pistol kearah korban. Saat aksinya mencuri sepeda motor jenis matic yang terparkir di akses jalan depan satu cafe dipergoki oleh korbannya.
Korban, Muhammad Fikri menjelaskan, awal kejadian dua pelaku datang berboncengan menumpang satu sepeda motor, keduanya berupaya menggasak kendaraan miliknya.
Berdasar CCTV yang merekam kejadian itu, tampak satu pelaku berperan mengawasi keadaan di sekitar lokasi. Terduga pelaku rekanannya membobol kunci kontak kendaraan milik Fikri.
“Pas motor sudah menyala dia mau kabur langsung saya hantam. Posisi motor saya waktu itu sudah menyala mesinnya,” ungkap Fikri pada wartawan di Cipayung, Senin (13/3).
Upaya perlawanan Fikri dan seorang temannya berhasil membuat pelaku terjungkal dari kendaraan. Namun pelaku berdiri dan melakukan perlawanan saat hendak diamankan.
Sempat terjadi perkelahian antara pelaku dengan Fikri dan seorang temannya, namun ketika terdesak tiba-tiba pelaku diduga mengeluarkan sepucuk pistol dari dalam tasnya.
“Langsung nodongin beceng (pistol) ke kepala saya. Kalau satu pelaku lainnya saya enggak tahu dia bawa beceng atau enggak,” bebernya.
Dalam kondisi panik ditodong senjata api, Fikri dan seorang rekannya pun mengurungkan niatnya meringkus pelaku lalu bergegas melarikan diri hingga sempat terjatuh.
Ketika melarikan diri, handphone milik Fikri yang berada di dalam saku celana terjatuh, pelaku langsung mengambil handphone tersebut kemudian kabur.
“Jadi handphone saya diambil, kalau motor enggak. Barang pelaku yang tertinggal itu sandal dan kunci duplikat motor. Saya sudah lapor ke pak RT, niatnya juga mau lapor polisi,” tutupnya. (Joesvicar Iqbal)