Serta masih ditambah juga dengan menu live cooking antara lain Bakwan Malang, Mie Ayam, Odading, dan Batagor.
Fine menambahkan, pilihan aneka makanan teresbut dapat dinikmati seharga Rp299.000 net per pax, dengan promo ‘Buy 4 Get 1’ mulai 22 Maret hingga 21 April mendatang.
“Selain itu ada potongan harga 10% bagi pengguna kartu CIMB Niaga Platinum ALL Accor LIve Limitless, World Accor Live Limitless, dan 4x ALL Reward Point dari Senin sampai Kamis,” tambahnya.
Dari hasil penjualan buffet Ramadan ini, lanjut Fine, akan didonasikan sebesar Rp5.000 per transaksi ke Yayasan Peduli Tunas Bangsa.
“Para pengunjung yang sudah membeli paker berbuka ini akan berkesempatan mendapatkan voucher menginap di hotel Accor yang berlokasi di Bandung, Jakarta, Samarinda, dan Bali, yang akan diumumkan di akhir periode puasa,” tutup Fine. (Rian)