IPOL.ID – Memacu motor menuju kantor, atau aktivitas lain sudah menjadi kebiasaan sehari-hari. Namun kurang nyaman biasanya bila kendaraan motor matic kita kurang lincah dan tarikannya berat. Karenanya merawat matic adalah kunci agar kendaraan motor kita tetap gahar dan ekonomis.
Apalagi merawat sepeda motor matic tidak bisa dibuat sama seperti perawatan sepeda motor pada umumnya. Masih banyak yang tidak tahu bahwa perawatan motor bebek jauh berbeda dengan matic. Sebenarnya perawatan pada motor yang menggunakan transmisi matic terbilang simpel, hanya saja harus dirawat secara rutin.
Oleh sebab itu, matic menjadi pilihan banyak orang, karena lebih simpel dan nyaman dalam berkendaraan. Tenaga mesinnya juga kini sudah banyak yang melebihi motor bebek, sehingga matic menjadi sepeda motor idaman banyak kalangan.
Pada sepeda motor yang menggunakan transmisi matic, mesinnya tidak sebandel motor bebek, sehingga harus secara konsisten dirawat agar tetap awet untuk waktu yang lama. Dikutip dari antaranews, berikut tips merawat motor matic biar selalu nyaman saat digunakan:
- Ganti Oli Teratur
Langkah perawatan yang sangat penting dilakukan pada sepeda motor transmisi matic adalah harus teratur ganti oli. Ganti oli ini tidak hanya penting untuk matic saja, tetapi untuk transmisi manual juga dibutuhkan. Hanya saja, jika matic menggunakan oli yang sudah kotor, akan membuat mesin semakin cepat rusak.
- Gunakan Bensin Bermutu
Terkait pemilihan jenis bahan bakar, kalian juga tidak boleh sembarangan, karena sepeda motor yang menggunakan transmisi matic juga perlu mendapatkan mesin dengan kualitas yang bagus. Jadi jangan terlalu pelit dengan menggunakan bensin murahan, karena dapat membuat kondisi mesin cepat rusak nantinya.