Sementara, Lurah Cipulir, Abdul Rahman Effendi mengatakan, aktifitas warga yang menampung minyak jelantah di kelurahan, sudah terjadwal setiap Jumat. Setidaknya dalam kurun waktu satu bulan, Kelurahan Cipulir berhasil menampung sebanyak 10 jerigen.
“Satu jerigen bisa menampung sebanyak 18 liter minyak jelantah,” ungkap Effendi.
Jadi setiap hari Jumat, warga masih eksis menyetor minyak jelantah ke Kelurahan Cipulir yang dikelola oleh ibu-ibu PKK. “Kalau satu bulan kita dapat sebanyak 10 jerigen,” tutupnya. (Joesvicar Iqbal)