Kiprahnya bersama skuad Garuda telah dimulai sejak berumur 19 tahun. Hingga memutuskan gantung sepatu, lelaki asal Balikpapan ini sudah berhasil merangkum 55 kali penampilan di berbagai ajang.
Pelatih yang kini tengah menempuh kursus lisensi AFC Pro ini juga punya pengalaman yang cukup banyak di dunia racik strategi. Mulanya dia menjadi pemain sekaligus asisten pelatih Persiba Balikpapan.
Bima pernah menjadi asisten pelatih Luis Milla (2017-2018). Setelah itu, dia ditunjuk menjadi caretaker pelatih Timnas Indonesia setelah Luis Milla mengakhiri kontraknya pada 2018.
Sejak 2019, dia ditunjuk untuk mengasuh Timnas Indonesia U-16. Salah satu prestasi terbaiknya ialah mempersembahkan gelar Piala AFF U-16 2022.
Para Pemain Timnas Indonesia U-22 Proyeksi SEA Games 2023 Tidak Dapat Jatah Libur Lebaran, Kok Bisa?
Indra Sjafri Ungkap 7 Pemain Timnas U-20 yang Dicomot ke Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023
Eko Purdjianto (c) Bola.com/Vincentius Atmaja
Di sektor pertahanan, Eko Purdjianto menjadi salah satu nama pelatih yang punya sejarah panjang bersama Indra Sjafri di dunia racik strategi. Mantan bek legendaris Timnas Indonesia ini memang sering diminta Indra untuk membantunya.