Jebolan program PSSI Baretti ini pernah bermain bersama sejumlah klub, mulai dari Pelita Jaya, PSPS Pekanbaru, PSIS Semarang, Persema Malang, hingga Persitara Jakarta Utara.
Dia mengawali kariernya bersama Timnas Indonesia pada 1999, tepatnya pada babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan China. Sejak saat itu, ia bolak-balik mendapat panggilan skuad Garuda.
Lelaki asal Semarang ini sudah beberapa kali menjadi asisten Indra Sjafri. Salah satu pencapaian terbaiknya ialah mengantarkan Timnas Indonesia U-19 menjuarai Piala AFF U-19 2013.
Setelah itu, keduanya kembali berduet ketika Indra Sjafri ditunjuk menjadi nakhoda Bali United pada 2015. Latar belakangnya sebagai bek tentu akan mendapat tugas khusus untuk mengasah pertahanan skuad Garuda Muda di SEA Games 2023.
Untuk saat ini, asisten pelatih yang membantu Leonardo Medina di Persis Solo itu tengah menempuh kursus lisensi AFC Pro.
Selain Lebanon, Timnas Indonesia U-22 Juga Dijadwalkan Beruji Coba dengan Klub BRI Liga 1 Sebelum SE
Drawing Piala Asia 2023 Digelar 11 Mei, Timnas Indonesia Masuk Pot 4, Berpeluang Gabung Grup Neraka!