IPOL.ID – Permukiman unik di atas air menjadi magnet untuk menarik wisatawan berkunjung ke kampung suku Bajo di Desa Torosiaje, Kecamatan Popayato, Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo.
Di Desa Torosiaje, ini sebuah pemukiman terapung yang ditinggali Suku Bajo yang banyak datang dari Sulawesi Selatan. Untuk mengunjungi Torosiaje, pengunjung dari Kota Gorontalo harus menempuh perjalanan darat memakan waktu 4-5 jam dari ibukota provinsi ke arah barat sejauh175 kilo meter.
Semua rumah di kampung ini terbuat dari kayu dan masing-masing rumah terhubung dengan koridor kayu berbentuk huruf “U” sepanjang sekitar 2,2 kilo meter.
Kampung berusia lebih dari seabad ini, memiliki lapangan bulu tangkis, bangunan TK hingga SMP, dan masjid, yang semuanya dibangun di atas laut. Kesemuanya menempati area yang merupakan bagian dari Teluk Tomini di Pulau Sulawesi.