“Dukungan PLN melalui Rumah BUMN ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat dalam berbagai aspek. Seperti sosial, ekonomi, lingkungan dan aspek lainnya. Sehingga perkembangan perusahaan diharapkan dapat mampu dan diiringi dengan perkembangan kesejahteraan masyarakat sekitar,” kata Darmawan.
General Manager PLN Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Barat Sudjarwo mengatakan, dalam program TJSL di Pulau Sumbawa ini, PLN menyalurkan bantuan dalam bentuk multiprogram. Bantuan ini di antaranya dengan melakukan pengembangan dari sisi pengelolaan UMKM, produksi sampai dengan pemasaran.
“Pelatihan ini bersifat multiprogram dengan berkolaborasi bersama pihak terkait yang dapat memberikan dampak di dalam pengembangan UMKM. Kami berharap program ini dapat menjadi pendorong terkait promosi dan penjualan UMKM masyarakat sekitar,” tutup Sudjarwo.(Yudha Krastawan)