“Masyarakat Cirebon antusias terhadap Ganjar,” ungkap Dirmawan.
Apresiasi buka puasa dan doa bersama itu disampaikan masyarakat, salah satunya peserta bernama Abdul Manaf.
Menurutnya, acara itu bakal meningkatkan soliditas relawan Ganjar Sejati dalam memenangkan Ganjar.
“Acara ini sangat bagus. Saya sampaikan apresiasi setinggi-tingginya karena acara itu merekatkan relawan Ganjar Sejati di Kabupaten Cirebon,” tukasnya.
Dalam acara itu juga dihadirkan tausyiah keagamaan. Ganjar Sejati sendiri berkomitmen untuk terus membantu masyarakat yang membutuhkan. (Joesvicar Iqbal/msb)