IPOL.ID-Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri silaturahmi ramadan para ketua umum (Ketum) partai politik (Parpol) pemerintah di Kantor DPP PAN, Jakarta Selatan.
Dalam pertemuan besar tersebut, santer terdengar adanya dugaan pembahasan soal membahas reshuffle kabinet Presiden Jokowi-Wapres Ma’ruf Amin.
Namun, Jokowi lantang mengatakan tidak ada pembahasan tersebut di PAN. “Tidak ada (pembahasan reshuffle,red),” kata Jokowi, Minggu (2/4/2023).
Presiden Jokowi meminta semua pihak agar sabar menunggu keputusan reshuffle. Selain itu, dia enggan membocorkan adanya reshuffle yang digadang-gadang terlaksana pada pekan ini. “Reshuffle ditunggu saja. (Minggu ini reshuffle), ditunggu saja,” tegasnya.
Presiden Jokowi menegaskan reshuffle tetap akan dilakukan, terutama posisi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). “(Posisi Menpora?) Ditunggu saja,” ucap Jokowi.
Diberitakan sebelumnya, Jokowi mengatakan akan melakukan reshuffle posisi Menpora dalam waktu dekat. Hal ini diungkapkan Jokowi saat kunjungan kerja ke Sulawesi Selatan pada Rabu (29/3/2023).Adapun Zainudin Amali mengundurkan diri dari kursi Menpora dan terpilih sebagai Wakil Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). (bam)