Tidak hanya pertunjukan yang menjadi sorotan tetapi Executive Chef dari The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Eric Kusnadi telah menyajikan sederetan makanan tradisional dengan rasa khas ‘rumahan’ yang nyaman dan akrab diseluruh lidah para tamu.
Chef juga menyiapkan makanan favorit anak-anak seperti macaroni schotel, fried chicken, kentang goreng, nugget ayam, berbagai macam buah-buahan, dan puding.
Leguri juga turut memberikan ice cream untuk dapat dinikmati anak-anak dan seluruh tamu undangan.
Tak lupa ada 200 gelas kopi kekinian persembahan Kopi Kumi bersama dengan lemongrass tea dan markisa yang menyegarkan dahaga.
Donasi untuk anak-anak yatim piatu dan dhufa bukan hanya berupa uang tunai persembahan dari The Sultan Hotel & Residence Jakarta, namun juga bingkisan serba guna dan paket makanan ringan dari PT Bantu Group Indonesia.
Donasi diberikan secara simbolis seusai salat Magrib dan makan malam oleh perwakilan dari pemilik perusahaan dan manajemen Hotel, PT Bantu Group Indonesia, dan Paman Gery.