Sedangkan total penumpang yang menyeberang dari Sumatera ke Jawa mulai dari H-10 hingga H+1 tercatat 552.862 orang atau naik 10% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 504.503 orang. Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 108.792 unit atau naik 7% persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 102.020 unit.
Sebaliknya, data Posko Merak pada (24 jam) H+1 realisasi total penumpang mencapai 42.226 orang atau turun 6% persen dibandingkan realisasi periode yang sama tahun lalu sebanyak 44.763 orang. Total seluruh kendaraan tercatat 8.120 unit yang telah menyeberang dari Jawa ke Sumatera pada H+1 atau turun 10% persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 9.000 unit.
Sedangkan total penumpang yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera mulai dari H-10 hingga H+1 tercatat 1.012.436 orang atau naik 3% dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 986.895 orang. Dan untuk total kendaraan yang telah menyeberang tercatat 232.159 unit atau naik 2% persen dibandingkan realisasi periode sama tahun lalu sebanyak 228.460 unit.