IPOL.ID – Berjualan sayur ke luar negeri hingga membangun kemitraan dengan para petani lokal. Dua hal itulah yang selalu menghiasi perjalanan bisnis Novitha Herawati dalam merintis CV Nusantara Jaya Food sebagai salah satu pemasok buah & sayuran Indonesia ke luar negeri.
Sepak terjang CV Nusantara Jaya Food sebagai salah satu supplier buah dan sayuran telah dimulai pada tahun 2019 dan berhasil mencatatkan prestasi ekspor untuk pertama kalinya dengan mengirimkan produk singkong beku ke negara Belanda pada tahun 2021.
Berbekal pengalaman selama 3 tahun di industri makanan dan memiliki latar belakang pendidikan sebagai lulusan Sarjana dan Magister Teknologi Makanan menjadi modal Novitha dalam memajukan CV Nusantara Jaya Food sampai hari ini.Setelah berhasil ekspor ke Belanda pada tahun 2021, produk Singkong Beku CV Nusantara Jaya Food semakin diminati warga luar negeri.
Buktinya pada tahun 2022, tren ekspor CV Nusantara Jaya Food kembali berlanjut dengan mengirimkan 27 ton singkong beku ke negara Curacao, negara kepulauan yang berada di Laut Karibia sebelah selatan, dekat pesisir Venezuela tersebut. Dengan kapasitas 250 ton pertahun, CV Nusantara Jaya Food juga akan bersiap untuk ekspor talas beku ke negara Australia dalam waktu dekat ini.