Untuk pabriknya di Cibitung, terpusat seluruh produksi media penampil mulai dari TV, monitor hingga media penampil untuk kebutuhan komersial. Bahkan, pabrik ini juga menjadi salahsatu basis produksi LG untuk kebutuhan Asia.
Sementara pabriknya di Legok, Tangerang, menjadi basis produksi untuk pemenuhan permintaan dalam dan luar negeri bagi perangkat elektronik rumah tangga, termasuk mesin cuci, kulkas dan AC rumah.
Lebih detail tentang rencana pembangunan pabrik barunya ini, dikatakan akan menjadi pusat produksi khusus bagi unit outdoor AC MULTI V kategori VRF yang menjadi andalan LG bagi AC komersial.
“Kami tengah mengebut seluruh proses persiapannya dan merencanakan untuk dapat memulai produksi perdana pada kuartal ke-empat tahun ini,” ujar Amirul Setiya Adi, Manufacturing Team Leader of LG Electronics Indonesia for Tangerang Factory.
Penciptaan peluang kerja baru dikatakan bukanlah menjadi fokus kontribusi LG pada Indonesia terkait dengan beroperasinya lini produksi baru MULTI V LG ini nantinya. Lebih dari itu, keberadaannya akan memperkuat komitmen LG mendukung gerakan pemerintah dalam meningkatkan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) untuk memperkuat perekonomian Indonesia di masa depan.