IPOL.ID- Bagi Komjen Pol (Purn) Oegroseno keinginan dan kesiapannnya menjadi calon Ketua Umum NOC of Indonesia atau Komite Olimpiade Indonesia (KOI) bukan karena mencari nama apalagi popularitas tetapi sebagai ladang pengabdian kepada bangsa dan negara.
Dengan memegang teguh dua prinsip tersebut Oegroseno yakin mampu menjadikan KOI ibarat rumah sendiri, tidak eksklusif seperti sekarang ini.
Hal itu disampaikan Oegroseno dalam siaran pers resmi yang dikirim ke media, Jumat, (19/5/2023) pagi tadi.
Dalam siaran pers resmi itu Oegroseno kembali menegaskan bahwa dirinya tetap maju sebagai calon Ketua Umum KOI periode 2023-2027.
Sebelumnya mantan Wakapolri itu telah mendeklarasikan pencalonannya sebagai Ketua Umum KOI pada 23 Maret 2023 lalu.
Kongres KOI itu sendiri dijadwalkan berlangsung 30 Juni 2023 di Jakarta dan sudah dua nama yang mendeklarasikan diri sebagai calon Ketua Umum KOI yakni Oegroseno dan petahana Raja Sapta Oktohari (RSO).
Oegroseno yang juga Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PP.PTMSI) itu sudah siap mental untuk menghadapi persaingan menjadi Ketua Umum KOI termasuk jika head to head dengan petahana Raja Sapta Oktohari.