Hal senada juga disampaikan Sekda Joko yang mengatakan lomba ini merupakan bentuk inovasi para kepala perangkat daerah dalam menunjukkan bakatnya yang lain. Hadirnya 20 UMKM binaan Jakpreneur juga menambah kemeriahan acara.
“Ini luar biasa seru, rekan-rekan kepala OPD yang meluangkan waktunya di tengah kesibukan sehari-hari untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Saya juga mengapresiasi pelaku UMKM yang ikut berpartisipasi menjajakan produknya. Saya mengajak semua untuk belanja produk UMKM, ini penting dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat, khususnya masyarakat Jakarta,” kata Joko. (Sofian)