Manish Sureshkumar, unggulan kelima asal India, mengundurkan diri kala melawan Patrik Opslutil, asal Republik Ceko, 4-6, 6-2, 2-0 (Ret.). Yurii Dzhavakian, asal Ukraina, yang bermain dari awal kualifikasi, menyingkirkan unggulan kedelapan asal Jepang, Kokoro Isomura, 6-1 7-5.
Yuta Kawahshi, asal Jepang, turut dalam jejak ini usai mengatasi unggulan keempat asal India, Sidhart Rawat, 7-5 7-5.
Indonesia masih menyisakan satu wakil di nomor ganda pada ajang yang sponsori perusahaan pertambangan dengan kode saham HRUM di lantai bursa ini.
Duo Susanto, Anthony dan David Agung berhasil menyisihkan pasangan Australia, Cade Birrell/Moerani Bouzige 7-6(3) 6-2.
Pada perempat final ganda, Kamis (15/6), duet Merah Putih itu akan menantang unggulan teratas Siddhant Bhantia/Sai Kerteek Reddy Ganta dari India. (bam)