Senada, salah satu perwakilan sopir truk Nurdin merespons baik para relawan yang hadir. Menurutnya, selama ini belum ada yang memperhatikan sopir truk seperti sekarang.
“Kami sangat merespons baik dan gembira, karena kami sopir truk wong cilik merasa diperhatikan seperti ini. Kegiatan ini juga patut diapresiasi dan kami sepakat mendukung Pak Ganjar menjadi Presiden selanjutnya 2024,” tukas Nurdin.
Dia bersama sopir truk lainnya sepakat mendukung Ganjar sebagai Presiden 2024 karena beberapa hal. Seperti sosok Ganjar yang merakyat, peduli, dan tegas.
“Seperti apa yang sudah Pak Ganjar lakukan dulu sidak pegawainya yang diduga tersangkut pungutan liar (pungli). Kami harap jika nanti terpilih, pungli dapat dihilangkan di seluruh Indonesia,” pungkas Nurdin. (Joesvicar Iqbal/msb)