“Argentina akan bertemu Australia lebih dulu dan menurut kabar, selanjutnya mereka akan bertemu Indonesia tanpa kehadiran Messi yang memang pantas berlibur sebelum bergabung dengan Inter Miami, klub barunya. Setelah pertandingan persahabatan ini, Albiceleste akan mulai memikirkan seperti apa Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Amerika Selatan nantinya,” tulis Vermouth Deportivo dalam artikelnya, Minggu (11/6).
Selain itu jurnalis ESPN Argentina Leo Paradizo menyebut ada perubahan rencana yaitu Messi tidak jadi turut serta ke Indonesia dan hanya akan memperkuat Argentina dalam duel lawan Australia di China.
“Informasi eksklusif: Messi diperkirakan hanya akan memainkan laga pertama lawan Australia dan dia tidak akan pergi ke Indonesia untuk laga di tanggal 19 Juni,” tulis Paradizo dalam akun twitter miliknya.
Argentina akan melakoni dua laga uji coba dalam FIFA Matchday Juni 2023 ini. Sebelum duel lawan Indonesia pada 19 Juni, Argentina terlebih dulu bakal berhadapan dengan Australia di China pada Kamis (15/6). (bam)