Ia mencontohkan jenis ular weling dengan ciri warna belang hitam putih, ular kobra jawa dan sumatra, serta ular jenis lain yaitu ular welang. Secara detail Amir memperlihatkan ciri-ciri dari contoh ular-ular tersebut termasuk jenis ular tanah.
Ular yang termasuk berbisa yang berada di sekitar habitat manusia antara lain ular kobra jawa (Naja sputarix), ular weling (Bungarus candidus) , ular welang (Bungarus , ular cabe kecil (Calliophis intestinalis), dan ular viper-pohon hijau (Trimeresurus albolabris) dan yang lainnya. Sedangkan contoh ular tidak berbisa antara lain yaitu ular bandotan macan atau pliting jali (Ptyas mucosus), ular Pelangi (Xenopeltis unicolor), ular air (Xenochrophis piscator), ular tali picis (Dendrelaphis pictus), dan ular pucuk (Ahaetulla prasina).
Sisi lain ular juga dapat bernilai ekonomi tinggi misalnya diambil kulitnya dan dagingnya. Hal ini menyebabkan sebagian orang mengeksploitasi ular secara berlebihan untuk kepentingan ekonomi. Keberadaan ular di alam sebaiknya tidak dieksploitasi sebesar-besarnya namun dibatasi.