IPOL.ID – Direktur Kenavigasian Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan, Capt. Budi Mantoro, mengungkapkan bahwa sudah selayaknya alur pelayaran masuk Pelabuhan Ulee Lheue segera ditetapkan untuk memperoleh alur pelayaran yang ideal, dan memenuhi berbagai aspek kepentingan keselamatan dan kelancaran bernavigasi, serta melindungi kelestarian lingkungan maritim.
Pasalnya, Pelabuhan Ulee Lheue yang terletak di Kecamatan Meuraxa Kota Banda Aceh, atau kurang lebih 7 km dari Pusat Kota Banda Aceh ini merupakan pelabuhan penyeberangan kapal ferry dan kapal cepat yang merupakan satu-satunya sarana angkutan laut yang melayani penumpang dengan trayek pelayaran dari Banda Aceh-Sabang-Pulo Aceh.
Selain itu, Pelabuhan Ulee Lheu juga sebagai pusat aktivitas penumpang, memiliki kontribusi yang cukup besar pada pertumbuhan ekonomi lokal dan pengembangan perekonomian daerah. “Oleh karena itu, penting bagi kita untuk memastikan adanya alur pelayaran yang tepat, aman dan efisien di Pelabuhan Ulee Lheue,” ujar Capt. Budi pada Rabu (12/7/2023).