Dalam kesempatan sama, Executive Director FIBA World Cup 2023 David Crocker memuji komitmen pemerintah Indonesia dalam membantu penyelenggaraan ajang ini dengan membangun Indonesia Arena. Ia mengatakan, dalam 45 hari ke depan Indonesia akan kedatangan tim-tim hebat dunia seperti Kanada yang punya tim bermaterikan para pemain NBA, Prancis yang sempat mengalahkan Amerika Serikat di Olimpiade Tokyo, dan juara bertahan FIBA World Cup Spanyol.
“Melihat venue baru ini saya tersenyum karena ini menakjubkan. Terima kasih kepada pemerintah Indonesia yang memberikan fasilitas luar biasa ini yang akan membuat orang Indonesia bangga,” kata dia.
Ketua Umum PP Perbasi Danny Kosasih mengaku lega FIBA World Cup 2023 akan segera bisa digelar. “Walau yakin, saya sempat deg-degan selama setahun ke belakang memantau pembangunan Indonesia Arena yang awalnya masih berbentuk tanah. Ternyata kalau bangsa Indonesia mau kita bisa,” ujarnya.
Menpora Dito Ariotedjo mengajak semua pihak, baik masyarakat umum maupun pecinta olahraga terutama bola basket untuk menyukseskan penyelenggaraan FIBA World Cup 2023 di Jakarta.