Diduga bayi yang sengaja dibuang orang tuanya tersebut sudah sekitar dua hari meninggal dunia sebelum ditemukan. Akibat dari jasad korban telah mengalami proses pembusukan.
Kini jasad korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat untuk dilakukan autopsi keperluan penyidikan dilakukan jajaran Unit Reskrim Polsek Duren Sawit.
“Tadi langsung dibawa sama polisi sih, dibawa sama mobil jenazah,” kata Hendri.
Sebelumnya, jasad bayi menghebohkan warga setempat dan pedagang buah di sekitaran di Kali Baru, Ciracas, Jakarta Timur beberapa hari lalu. Kejadian bayi mengambang di kali tersebut sempat membuat kemacetan arus lalu lintas dari arah Pasar Rebo menuju arah Kramat Jati.
Kemudian kejadian temuan bayi berjenis kelamin laki-laki juga ditemukan mengambang di aliran Kali Cipinang di kawasan RT 6/7, Makasar. Kuat diduga bayi malang itu sengaja dibuang orang tuanya yang tidak bertanggung jawab.
Ketua RT 6/7, Makasar, Sangadi mengatakan, kali pertama mayat bayi ditemukan sejumlah anak yang tengah bermain di tepi kali. Awalnya dikira boneka, namun mengetahui ternyata mayat bayi langsung dilaporkan ke pengurus lingkungan.