IPOL.ID – Kementerian Agama Malaysia telah melakukan investigasi selama 6 bulan terhadap pesantren Al Zaytun Indramayu, Jawa Barat, Selasa (25/7).
Mereka menyimpulkan bahwa Al Zaytun mengajarkan ajaran sesat. Tidak hanya di Indonesia Kasus Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun ternyata juga menyita perhatian warga negara Malaysia.
Pasalnya, banyak santri asal Negera Jiran itu yang tengah menimba ilmu di ponpes yang dinilai kontroversial dimana-mana.
Hal ini disebutkan secara langsung oleh Ketua Forum Ulama Umat Indonesia (FUUI), K.H. Athian Ali.
“Sewaktu kita mengeluarkan fatwa tentang Al Zaytun, Menteri Agama (Menag) Malaysia dengan cepat menanggapi,” ucap Athian Ali yang dikutip dari channel YouTube Viva.co.id pada Selasa (25/7).
Berdasarkan penyelidikan yang dilakukan, Kementerian Agama Malaysia dapat mengkonklusikan bahwa Al Zaytun merupakan pondok pesantren yang menggunakan aliran sesat dalam mendidik santri-santrinya.
Tanpa butuh waktu lama, Kementerian Agama Malaysia dengan tanggap mengambil keputusan untuk memulangkan santri-santri asal Malaysia yang sedang menempuh pendidikan di Al Zaytun.