IPOL.ID – KAI Commuterline melaporkan saat ini dua jalur rel sudah normal kembali, setelah Listrik Aliran Atas (LAA) tertabrak truk pada lintas Pondok Ranji – Kebayoran, Selasa (25/7).
Setelah truk menabrak tiang listrik di Bintaro, terjadi gangguan perjalanan Kereta Rel Listrik (KRL) di lintas Pondok Ranji-Kebayoran.
“Terdapat truk menabrak tiang LAA (Listrik Aliran Atas) di jalur hilir antara Stasiun Pondok Ranji-Kebayoran dan saat ini masih dalam penanganan petugas. Untuk perjalanan KA belum bisa dilalui. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” tulis akun twitter resmi milik @CommuterLine.
Keterlambatan tersebut terjadi akibat adanya kendaraan truk yang menabrak tiang Listrik Aliran Atas (LAA) sehingga mengakibatkan tiang LAA tersebut miring dan menghalangi lintas jalur rel.
Demi keselamatan dan keamanan perjalanan commuterline, saat ini LAA pada lintas Pondok Ranji – Kebayoran sementara dimatikan.
Permintaan maaf KAI Commuter karena adanya keterlambatan perjalanan kereta yang terjadi pada pagi ini di lintas Pondok Ranji – Kebayoran.