Sementara itu, pelatih Bali, I Putu Ariyoga Sedana mengatakan kalau tim asuhannya setelah set pertama kehilangan konsentrasi. “Sehingga set berikutnya anak-anak receive jelek dan banyak melakukan kesalahan sendiri,” tambah Putu.
Diakuinya, dalam laga perdana ini timnya banyak mendapat pengalaman sangat berharga dan berharap pada laga berikutnya bermain lebih baik lagi. “Ini menjadi pengalaman kita. Maklum pemain kami masih muda-muda,” tukasnya.
Bali masih akan menjalani dua laga lagi di Pul Y yakni bertemu Jawa Timur (Jatim) Sabtu (26/8/2023) dan Sulawesi Tenggara, Senin (28/8/2023).
Laga lainnya, tim putri Kalimantan Timur (Kaltim) secara meyakinkan menundukkan Sulawesi Tengah (Sulteng) dengan skor 3-0 (25-16, 25-19, 25-22).
Pelatih Kaltim, Agus Irawan mengaku belum begitu puas dengan penampilan anak asuhnya, meskipun timnya memenangkan laga pertamanya di babak delapan besar ini.
“Saya belum begitu puas. Banyak yang muncul dalam pertandingan pertama ini. Akan kita benahi lagi,” ujar Agus yang akrab dipanggil Bruno ini.