IPOL.ID-Bursa cawapres kian memanas.
Ratusan orang di Surabaya, yang mengatasnamakan Barisan Nahdliyin Aliansi Santri Nusantara, mendeklarasikan Yenny Wahid agar maju sebagai calon wakil presiden (cawapres) 2024.
Pengurus Barisan Nahdliyin Aliansi Santri Nusantara KH Ahmad Khoiri membacakan setidaknya tiga poin deklarasi yang menjadi alasan pihaknya mendukung Yenny.
Pertama, mereka mendukung Yenny untuk melakukan komunikasi politik dengan berbagai pihak agar suasana tahun politik 2024 tetap aman, tentram dan selalu mengedepankan kepentingan bangsa dan negara.
Kedua, barisan juga memberi dukungan penuh karena Yenny dianggap sebagai representasi KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur), dan KH Hasyim Asyari yang merupakan pendiri Nahdlatul Ulama (NU).
“Kami mendukung penuh Mbak Yenny Wahid sebagai representasi politik para pengikut Gus Dur, cicit pendiri NU, tokoh politik perempuan Nahdliyin yang dekat dengan akar sosiologis basis NU dan sekaligus mewakili generasi muda NU,” kata Khoiri saat deklarasi di Ponpes Muhyiddin Gebang, Sukolilo, Surabaya, Senin (21/8).